Bagaimana Arti Sukses Menurut anda?



March 5, 2009 – 9:41 amarti sukses




Seiring dengan perkembangan hidup kita dan lingkungan yang kita masuki, biasanya kita mendefinisikan sukses berdasarkan definisi orang lain, mungkin berasal dari orang tua kita, atasan kita, atau dari lingkungan sosial kita tentang bagaimana hidup yang sukses itu seharusnya. Tidak ada yang benar atau salah dalam hal ini.
Dibawah ini saya menuliskan 31 arti tentang sukses yang saya dapat dari berbagai sumber dengan harapan semoga ini dapat membantu anda dalam merangkai kembali arti sukses versi anda sendiri.

Sukses adalah :
1. Membuat negara atau dunia ini menjadi lebih baik.
2. Pencapaian kekayaan, penghargaan, status dan kekuasaan.
3. Pencapaian tujuan-tujuan yang telah anda buat sendiri.
4. Membuat sebuah perbedaan, meskipun hanya pada satu orang.
5. Diakui sebagai ahli yang terkenal dalam bidang yang anda tekuni.
6. Merasa dicintai dan dimengerti.
7. Mendapat pengakuan dan respek dari keluarga dan teman-teman.
8. Melakukan pekerjaan yang anda cintai.
9. Dapat tertawa dengan sering.
10. Memiliki kesehatan yang prima dan selalu bersemangat tinggi.
11. Berbahagia dan menikmati saat ini.
12. Memiliki cukup uang untuk menutupi biaya bulanan anda.
13. Melakukan hal-hal atau hobi-hobi baru.
14. Berpergian ke tempat yang belum pernah dikunjungi.
15. Mempunyai banyak waktu untuk bersenang-senang.
16. Berhasil membesarkan anak.
17. Menggunakan semua potensi yang anda miliki.
18. Memiliki kehidupan yang menggairahkan.
19. Menemukan suatu pekerjaan yang sangat menyenangkan yang sama rasanya seperti anda bermain.
20. Menemukan kedamaian dalam diri.
21. Mencapai keseimbangan hidup antara waktu untuk bekerja dan keluarga.
22. Mempunyai tujuan-tujuan yang menggairahkan anda, sampai-sampai membuat anda melompat dari ranjang setiap pagi.
23. Memiliki rumah tinggal yang ideal, makanan yang cukup, kesehatan yang baik dan keluarga yangbahagia.
24. Pergi keluar rumah setiap hari dan melakukan pekerjaan-pekerjaan dengan sebaik mungkin.
25. Berhenti bekerja dan hidup nyaman menikmati pendapatan dari investasi.
26. Membantu orang lain dengan talenta khusus yang anda miliki.
27. Mempunyai ide-ide yang orisinil dan kemudian melihatnya diterapkan di kehidupan nyata.
28. Dapat jujur kepada diri sendiri.
29. Mencintai sesama dengan segenap hati dan jiwa.
30. Membuat suatu hal yang baru dan luar biasa.
31. Dapat Menggaji Orang.
32. Tambahkan Versi anda dalam Coment atau tempat Diskusi.
33. Terus Baca Di Bank Of Science!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Like Asahlah On Facebook